Thursday, March 13, 2025
Google search engine
HomeHiburanJung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

TEMPO.CO, Jakarta – Banyak penggemar K-pop, khususnya generasi ke-2, dan penggemar drama Korea merasa bahagia merayakan ulang tahun salah satu idola mereka, yakni Jung Jinwoon. Ia merupakan anggota grup 2AM dan aktor yang sering berperan dalam berbagai drama Korea. Untuk mengenalnya lebih jauh, berikut adalah profil Jinwoon.

Profil Jinwoon

Jung Jin Woon atau yang lebih dikenal sebagai Jinwoon adalah seorang penyanyi dan aktor asal Korea Selatan. Ia lahir pada 2 Mei 1991 dan memiliki tinggi badan sekitar 185 sentimeter.

Dikutip dari Miss Kpop, Jinwoon dikenal sebagai vokalis, rapper utama, dan maknae atau anggota termuda dari grup K-pop 2AM. Sebagai anggota termuda 2AM, ia telah merilis dua mini album solo dengan lagu-lagu yang ia ciptakan sendiri.

BACA JUGA:   Bellingham dan Alexander-Arnold Akrab, Sinyal Bahaya untuk Liverpool

Mungkin awalnya banyak penggemar yang bingung dan sering tertukar antara grup 2AM dan 2PM. Memang benar kedua grup tersebut berasal dari agensi yang sama, yakni JYP Entertainment, namun keduanya memiliki konsep yang berbeda, 2AM adalah grup ballad, sementara 2PM dijadikan grup hiphop.

Karier Jinwoon sebagai idola K-pop membawanya menerbitkan berbagai album yang sukses seperti album Saint o’Clock (2010), One Spring Day (2013), dan Voice (2013). Lagu-lagunya pun banyak yang terkenal pada masa tersebut seperti dilansir dari Kpop Fandom, yakni One Day (2012), Days Like Today (2014), dan One Day (2012).

Setelah meninggalkan JYP Entertainment, Jinwoon bergabung dengan MYSTIC STORY sejak April 2015. Jinwoon juga telah membuktikan dirinya sebagai seorang entertainer multi-talenta dengan kemunculannya dalam berbagai drama dan acara televisi. Perannya sebagai Jin Yoo Jin dalam Dream High 2 membuatnya dikenal luas sebagai aktor.

BACA JUGA:   6 Daftar Film tentang Balas Dendam Pacar yang Dibunuh

Fakta Menarik

Jinwoon tidak hanya dikenal sebagai seorang idol, tapi juga memiliki fakta-fakta menarik tentang kehidupannya. Ia memiliki berbagai macam bakat, termasuk bermain basket dan menguasai beberapa alat musik seperti gitar, drum, bass, bongo, dan piano.

Iklan

Menurut Kprofiles, Jinwoon juga memiliki hubungan persahabatan yang erat dengan berbagai artis ternama seperti Nicole dari KARA, Dongwoon dari B2ST, Mir dari MBLAQ, serta Key dan Onew dari SHINee.

Selain itu, Jinwoon pernah menjadi salah satu pasangan di acara “We Got Married” bersama aktris Go Jun Hee. Ia juga pernah menjadi co-host di acara Music Bank bersama Park Se-young pada 2013.

Sebagai seorang aktor, Jinwoon telah membintangi berbagai drama populer seperti Marriage Not Dating (2014), Madame Antoine: The Love Therapist (2016), dan Still 17 (2018).

BACA JUGA:   Hasil Liga Inggris: Son Tampil 'Gila', Tottenham Bantai Newcastle

Selain aktif bersolo karier sebagai aktor, bersama dengan para anggota 2AM, Jinwoon kembali bersatu setelah 7 tahun dengan merilis extended play keempat mereka, Ballad 21 F/W pada 2021. Selain itu, ia juga telah tampil di banyak acara klub dan festival dengan energi yang aktif.

Pilihan editor: 



Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER