Thursday, March 13, 2025
Google search engine
HomeOlahragaTimnas Indonesia U-20 Berpeluang Besar Menang Telak atas Timor Leste

Timnas Indonesia U-20 Berpeluang Besar Menang Telak atas Timor Leste


Jakarta, CNN Indonesia

Timnas Indonesia U-20 memiliki peluang yang terbuka untuk bisa menang telak atas Timor Leste pada laga kedua Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Laga Indonesia vs Timor Leste akan berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (27/9). Pertandingan ini wajib dimenangi tim Garuda Nusantara untuk memperbesar peluang lolos sebagai juara grup.

Timnas Indonesia U-20 saat ini menempati puncak klasemen grup F dengan koleksi tiga poin. Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan hanya unggul selisih gol atas Yaman yang memiliki jumlah poin sama.


ADVERTISEMENT

BACA JUGA:   Kata-kata Jokowi untuk Bobby Nasution Usai Sah Jadi Gubernur Sumut


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di atas kertas, Timor Leste bukan tim yang sulit untuk ditaklukkan. Terbukti di laga pertama fase grup, tim yang diarsiteki Gopalkhrisnan juga takluk 1-3 saat bersua Yaman.


Secara hitung-hitungan, Timor Leste masuk kategori tim terlemah di grup ini. Artinya kesempatan ini tidak boleh disia-siakan oleh Timnas Indonesia U-20.

Berkaca dari kemenangan 4-0 atas Maladewa, Timnas Indonesia U-20 punya peluang yang berlimpah. Kemenangan dengan skor yang jauh lebih telak harusnya bisa diraih andai para pemain bisa lebih klinis dan tenang dalam memanfaatkan peluang.

BACA JUGA:   Profil Lengkap Kim Go Eun, Pemeran Dukun di Film Exhuma

Mengacu statistik, total 27 tembakan dilepaskan Timnas Indonesia U-20 melawan Maladewa dan hanya 10 yang on target. Jika aspek penyelesaian akhir ini bisa ditingkatkan maka kemenangan dengan margin lebih besar akan bisa diwujudkan saat bersua Timor Leste malam ini.

Timnas Indonesia U-20 juga didukung head to head to yang bagus setiap kali bersua Timor Leste. Dari tiga pertandingan, kemenangan dengan margin minimal dua gol bisa diamankan.

[Gambas:Video CNN]

(jal)





Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER