Sunday, October 13, 2024
Google search engine
HomeOlahragaRed Sparks Kalah, 28 Poin dan Headshot Megawati Sia-sia

Red Sparks Kalah, 28 Poin dan Headshot Megawati Sia-sia


Jakarta, CNN Indonesia

Torehan 28 poin dan penampilan cukup agresif Megawati Hangestri Pertiwi gagal membawa Red Sparks menang setelah kalah dramatis 2-3 dari Suwon Hyundai Hillstate pada lanjutan V-League Liga Voli Korea Selatan di Chungmu Gymnasium, Sabtu (16/12).

Red Sparks membuang keunggulan dua set saat menjamu Hillstate. Tim asuhan Ko Hee Jin itu kalah 25-17, 25-20, 27-29, 21-25, 11-15 dari Hillstate yang sukses memuncaki klasemen V-League.

Meski gagal membawa Red Sparks meraih kemenangan ketiga beruntun, catatan Megawati cukup impresif. Opposite spiker nomor 8 itu sukses menorehkan 28 poin, jumlah yang sama dimiliki rekan setimnya, Giovanna Milana.

BACA JUGA:   Polemik Predatory Pricing Starlink, KPPU hingga Indosat Buka Suara


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu Megawati juga memiliki success rate serangan terbaik Red Sparks di laga ini, yakni 50 persen dari 50 percobaan. Selain itu Megawati memiliki tiga servis ace, terbanyak di tim Red Sparks.

Untuk blok, Megawati memiliki lima attack bloking dan melakukan empat kali eror pada laga Red Sparks vs Hillstate.

Salah satu momen yang menjadi sorotan di laga Red Sparks vs Hillstate adalah ketika smes keras Megawati mengenai wajah pemain Hillstate Lee Da Hyeon. Momen headshot itu terjadi di set ketiga, saat Red Sparks sedang memimpin 9-3.

BACA JUGA:   Harga Beras hingga Daging Sapi Turun, Inflasi Pasca Idulfitri Diproyeksi Melandai

Lee Da Hyeon yang terkena bola smes Megawati langsung terkapar di lapangan. Megawati yang melihat insiden itu kemudian berusaha minta maaf kepada Lee Da Hyeon. Tim medis kemudian memberi perawatan terhadap Lee Da Hyeon yang tidak lama kemudian kembali mengikuti jalannya pertandingan.

Selanjutnya Red Sparks akan menghadapi GS Caltex pada lanjutan V-League, Kamis (21/12)

[Gambas:Video CNN]

(har)



Source link

BERITA TERKAIT
spot_img

BERITA POPULER