TEMPO.CO, Jakarta – Menteri Pertahanan, yang juga Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto menerima kunjungan Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Faisal bin Abdullah H. Amodi di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, pada Kamis, 18 Juli 2024. Dalam pertemuan itu keduanya membahas sejumlah isu, termasuk visi bersama di lingkup pertahanan guna memperkuat hubungan dan kolaborasi.
Prabowo mengapresiasi upaya Arab Saudi dalam meningkatkan kerja sama dengan Indonesia di bidang industri pertahanan. Termasuk di dalamnya potensi penambahan jumlah militer Arab Saudi yang mengikuti pendidikan, kursus, hingga latihan bersama di Indonesia.
Prabowo berharap kerja sama Kementerian Pertahanan kedua negara bisa terus berlanjut. “Dan dapat memperkuat hubungan kedua negara,” kata Prabowo, dikutip dari keterangan tertulis, Kamis, 18 Juli 2024.
Selain itu, Dubes Arab Saudi turut mengantarkan surat dari Putra Mahkota sekaligus Perdana Menteri Arab Saudi Muhammad bin Salman (MBS) bin Abdulaziz Al Saud. Surat itu berisi undangan kepada Prabowo untuk berkunjung ke Arab Saudi.
Sebelumnya, pada pertengahan Juni lalu, Prabowo sempat bertemu dengan Perdana Menteri Arab Saudi Muhammad bin Salman atau MBS bin Abdulaziz Al Saud di Jeddah, Arab Saudi. Presiden terpilih RI dan Putra Mahkota Arab Saudi itu membahas upaya penguatan bilateral hingga isu Palestina.
Prabowo juga mengapresiasi hubungan perdagangan Indonesia dan Arab Saudi yang kuat. Dia mendorong kedua negara untuk terus bekerja sama meningkatkan perdagangan dengan menjajaki peluang baru, termasuk memperluas potensi perdagangan produk industri pertahanan, teknologi pertanian, industri halal, dan industri kreatif.
Di bidang ekonomi ini, nilai perdagangan bilateral Indonesia dengan Arab Saudi pada 2022 mencapai US$ 7,5 miliar, serta nilai ekspor mencapai US$ 2 miliar dan impor senilai US$ 5,5 miliar. Sementara nilai investasi langsung (Foreign Direct Investment) Arab Saudi ke Indonesia sebesar US$ 21,89 juta pada periode 2018-2022.
Dalam pertemuan dengan MBS itu, Prabowo juga menyampaikan rasa terima kasih atas kenaikan kuota haji sebesar 20.000 untuk tahun ini dan implementasi inisiatif Rute Makkah yang membuat jamaah dari Indonesia dapat melakukan perjalanan haji yang lancar dan nyaman. “Saya ingin mengungkapkan penghargaan saya yang tulus kepada Yang Mulia dalam memastikan keselamatan peziarah Indonesia sampai selesainya perjalanan haji mereka di sini di Arab Saudi,” kata Prabowo, dikutip dari keterangan tertulis, Kamis, 13 Juni 2024.
Iklan
Dalam kesempatan yang sama, Prabowo menekankan bahwa Arab Saudi merupakan mitra utama dalam dialog dan penyelesaian isu-isu kawasan dan global bagi Indonesia. Indonesia terus mendorong kepatuhan Israel terhadap perintah Mahkamah Internasional, keanggotaan penuh Palestina di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), dan mendukung pekerjaan kemanusiaan di lapangan, termasuk UNRWA sebagai penyedia layanan utama bagi pengungsi Palestina.
“Saya mengandalkan kepemimpinan Anda dalam membela perdamaian, keadilan, dan kemanusiaan untuk Palestina,” kata Prabowo.
DANIEL A. FAJRI
Pilihan Editor: Ratusan Pegawai PTN Baru 10 Tahun Menuntut Haknya Jadi PNS hingga ke Ujung Pemerintahan Jokowi