Thursday, November 6, 2025
Google search engine
HomeHiburanCinta Laura Minta Bantuan Media Internasional Pantau Indonesia

Cinta Laura Minta Bantuan Media Internasional Pantau Indonesia

AKTRIS, Cinta Laura Kiehl dan kreator konten, Indah G menyerukan dunia internasional membantu Indonesia. Kedua pemengaruh ini mengunggah video bersama sutradara, Joko Anwar di akun Instagram pada Rabu malam, 3 September 2025 untuk meminta dunia internasional, termasuk media luar memantau jalannya demokrasi di Indonesia. Keduanya juga meminta bantuan donasi yang akan digunakan membantu tim medis yang menangani korban kekerasan aparat keamanan.

Pilihan Editor: Peduli Pendidikan, 5 Artis Indonesia Ini Dirikan Sekolah untuk Bantu Masyarakat

Video Cinta Laura dan Indah G untuk Dunia Internasional

Keduanya secara bergantian menjelaskan bahwa video berbahasa Inggris ini khusus ditujukan pemirsa di luar Indonesia. “Video ini untuk pemirsa internasional di luar Indonesia yang bersedia menyisihkan beberapa dolar dan menit untuk membantu,” kata Cinta Laura membuka video. Cinta menjelaskan, Indonesia dengan penduduk 285 juta orang yang sedang menghadapi ancaman demokrasi. 

BACA JUGA:   Yusril Jadi Kuasa Hukum Prabowo-Gibran Hadapi Gugatan di PN Jakpus

Lulusan jurusan Psikologi dan Sastra Jerman Columbia University, Amerika Serikat ini menjelaskan pergolakan di masyarakat ini telah menelan korban jiwa.”Warga sipil meninggal, informasi disensor oleh pemerintah, dan kami sangat membutuhkan bantuan kalian,” kata Cinta. Menurut Cinta, anak-anak kelaparan, usaha berjuang mati-matian, tapi anggota DPR yang mewakili rakyat mengalihkan dana untuk berfoya-foya dan memamerkan kemewahan.

Indah G menyambung kalimat Cinta dengan menjelaskan, gelombang demonstrasi yang dimulai pada 25 Agustus 2025 menyebar di seluruh negeri. Gelombang protes yang menuntut keadilan lantaran masyarakat hidup menjerat tapi mereka disuguhkan kemewahan oleh anggota DPR. “Kami marah atas kondisi sosial, ekonomi, dan politik Indonesia,” ucapnya. 

Jomplangnya Pendapatan Rakyat dan Gaji DPR

Indah menunjukkan ekonomi sudah mencekik rakyat. “UMR di Jakarta hanya US$337 per bulan. Daerah lain di luar ibu kota hanya US$ 140,” katanya. “Biaya sewa kos premium di daerah Jakarta Selatan 400 dolar,” kata Indah.

BACA JUGA:   Profil Park Bom 2NE1, yang Mengaku Punya Hubungan dengan Lee Min Ho

Ia kemudian membandingkan jomplangnya pendapatan rakyat dengan tunjangan perumahan anggota DPR. “Kalian mau tahu berapa banyak anggota DPR mengantongi tunjangan perumahan setiap bulan di atas gaji pokok mereka sekitar 3.000 dolar,” kata Indah.

Jumlah itu, Cinta melanjutkan, belum termasuk gaji yang diterima anggota DPR. “Setiap anggota DPR membawa pulang US$ 6.500 per bulan (Rp 104 juta),” kata dia.  Dengan jumlah anggota DPR sebanyak 580 orang, maka uang negara yang diambil dari pajak rakyat khusus membayar gaji wakil mereka sebanyak US$ 3,74 juta atau sekitar Rp 61,3 miliar setiap bulan atau US$ 44,85 juta atau sekitar Rp 735,5 miliar. Hal ini kontras jika dibandingkan dengan penghasilan pekerja Indonesia rata-rata US$ 150-350 per bulan. 

Indah selanjutnya menjelaskan, ketimpangan yang memicu protes ini semula disampaikan dengan damai. Namun situasi menjadi brutal ketika kendaraan taktis atau rantis Brimob melindas Affan Kurniawan, pengemudi ojol yang sedang mengantar makanan di Pejompongan pada demonstrasi kedua, 28 Agustus 2025. Tragedi inilah yang menyulut protes secara nasional.

BACA JUGA:   Queen of Tears Raih Rating Tinggi, Kim Soo Hyun Dapat Tawaran Main Drama Baru

Donasi untuk Perlengkapan  Medis

Alih-alih menenangkan masyarakat, polisi justru meningkatkan kekerasan. “Sejauh ini sudah 10 orang tewas dan ribuan orang  terluka,” ucap Cinta. Situasi ini makin tidak terkendali ketika poilisi dan TNI memasuki kampus UNISBA dan Unpas Bandung pada Senin, 1 September 2025 tengah malam. 

Saat ini, Indah menambahkan, Indonesia mengharapkan pantauan global dan donasi. “Apa yang kalian dapat lakukan dari mana saja di dunia adalah untuk menekan pemerintah kami agar mengambil tindakan,” kata dia. Donasi itu bisa disalurkan di https://ko-fi.com/itsindahg yang akan digunakan untuk membeli perlengkapan medis. 

Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER