Jakarta, CNN Indonesia —
Atlet badminton tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting memastikan mundur dari turnamen All England 2025 yang akan berlangsung 11-16 Maret di Utilita Arena, Birmingham.
Ginting memutuskan mundur karena masih belum berada dalam kondisi terbaik setelah pulih dari cedera lengan.
“Ginting sudah pulih dari cedera lengannya, tapi kondisinya harus lebih dipersiapkan lebih baik lagi untuk mengikuti sebuah turnamen besar,” ungkap Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Pelatnas PBSI, Eng Hian, dilansir dari rilis resmi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Jadi kami lebih memilih untuk melakukan tindakan preventif dengan menyiapkan kondisi Ginting dengan lebih maksimal untuk bisa mengikuti turnamen ke depan dan menghindari cederanya kambuh kembali,” ucap peraih medali Olimpiade 2004 itu.
Sebelumnya Ginting juga menarik diri dari turnamen India Open dan Indonesia Masters lantaran cedera lengan.
Ginting yang merupakan finalis All England tahun lalu diperkirakan baru bisa berlaga dalam ajang Badminton Asia Championships 2025 pada 8-13 April mendatang.
Tanpa Ginting, Indonesia akan diwakili dua pebulutangkis di sektor tunggal putra yakni Chico Aura Dwi Wardoyo dan sang juara bertahan All England Jonatan Christie.
Pada All England 2024, Indonesia meraih dua gelar. Selain Jonatan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga menjadi kampiun dalam turnamen badminton kesohor tersebut.
(nva/har)