ISTRI dari Panglima TNI Jenderal (purnawirawan) Wiranto, Rugaiya Usman Wiranto, meninggal pada pukul 15.55 WIB di Bandung, Minggu, 16 November 2025.
“Telah berpulang ke rahmatullah dengan tenang, istri/ibu/oma kami tercinta, Rugaiya Usman Wiranto binti Mustafa Usman pada Ahad, 16 November 2025 pukul 15.55 di Bandung,” tulis informasi yang disampaikan kerabat Wiranto, Sri Yunanto, Ahad, 16 November 2025.
Rencananya jenazah akan dibawa ke Jakarta hari ini. Mendiang akan disemayamkan di rumah duka Jalan Palem Kartika Nomor 21, Komp PATI-AD Bambu Apus, Jakarta Timur. Setelah itu, mendiang akan diberangkatkan ke Solo.
“Pukul 7 pagi untuk dimakamkan di Delingan (Karanganyar, Jawa Tengah),” ujar informasi dari kerabat itu.
Pilihan Editor: Politikus Senior PKS Soeripto Tutup Usia

