Jakarta, CNN Indonesia —
Rodri memang hanya bermain separuh laga di final Euro 2024, tapi gelandang Spanyol itu menyebutnya sebagai hari terbaik dalam kariernya.
Spanyol tampak mendapat pukulan telak ketika Rodri harus keluar lapangan di akhir babak pertama karena cedera yang tidak bisa dijelaskan dalam pertandingan final Euro 2024 melawan Inggris, Senin (15/7) dini hari WIB.
Pemain Manchester City ini mengaku merasakan sesuatu yang aneh di kakinya berbenturan dengan rekan setimnya, Robin Le Normand. Rodri sadar tidak bisa terus berlari setelah mencoba sprint.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Spanyol sendiri akhirnya menang 2-1 atas Inggris dan menjadi juara Euro 2024 berkat gol Nico Williams pada menit ke-47 dan Mikel Oyarzabal pada menit ke-88, sedangkan gol balasan Inggris dicetak Cole Palmer pada menit ke-73.
“Ya Tuhan, hari yang luar biasa, ini pasti hari terbaik dalam karier saya,” kata Rodri setelah menerima penghargaan Pemain Terbaik Turnamen Euro 2024, seperti dilansir Daily Mail.
Rodri digantikan saat turun minum oleh gelandang Real Sociedad Martin Zubimendi, yang dianggap sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik di Liga Spanyol, tetapi belum teruji secara internasional.
Usai juara, Rodri memuji kebersamaan Timnas Spanyol dan para pemain muda yang telah tampil luar biasa di Euro 2024. Setelah juara Euro 2024, Rodri menyatakan Spanyol masih lapar akan gelar juara.
“Anda hanya perlu melihat keluarga yang telah kami bangun. Sekarang kami adalah tim nasional yang paling banyak memenangkan Euro,” ujar Rodri.
“Banyak dari kami di sini yang menjuarai Euro U-19 dan U-21, dan ini adalah sesuatu yang dipupuk dan dipupuk dan Anda harus bekerja keras untuk mencapainya. Hari ini kami adalah juara Eropa dan kami tidak akan berhenti di sini,” ucapnya.
Rodri dinobatkan sebagai pemain terbaik Euro 2024, sedangkan winger muda Spanyol Lamine Yamal sebagai pemain muda terbaik Euro 2024.
(wiw/jal)