Jakarta, CNN Indonesia —
Atalanta menang telak 3-0 atas Liverpool di Liga Europa dan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) sorot pemain senior di skuad Timnas Indonesia U-23 jadi berita terpopuler olahraga.
Selain itu, berita daftar 11 wakil Indonesia lolos Olimpiade 2024 juga menarik minat pembaca. Berikut Top 3 Sports CNNIndonesia.com:
1. Hasil Liga Europa: Atalanta Menang 3-0 Atas Liverpool
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Liverpool kalah di kandang sendiri usai menjamu Atalanta dalam laga leg pertama perempat final Liga Europa. Atalanta menang telak 3-0 dari Liverpool.
Leg pertama perempatfinal ini digelar pada Jumat (12/4) dini hari WIB di Anfield.
Gianluca Scamacca mencetak dua gol ke gawang The Reds pada menit ke-38 dan 60. Satu gol lainnya dijaringkan Mario Pasalic pada menit ke-83.
2. AFC Sorot Pemain Senior di Skuad Timnas Indonesia U-23
Timnas Indonesia U-23 diyakini Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) akan bisa bersaing di Piala Asia U-23 2024 meski berstatus sebagai satu-satunya tim debutan di Qatar.
AFC sudah merilis skuad resmi Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia U-23 2024 yang berisikan 23 pemain. Kehadiran sejumlah pemain andalan Timnas Indonesia senior di skuad U-23 mendapat sorotan AFC.
“Shin akan memiliki skuad yang sangat berpengalaman dengan beberapa pemain yang bersinar untuk tim senior dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 baru ini, dengan pemain seperti Ernando Ari, Ivar Jenner, Justin Hubner dan Marselino Ferdinan yang harus diwaspadai,” tulis AFC.
3. Daftar 11 Wakil Indonesia di Olimpiade 2024 Paris
Indonesia sudah berhasil mengirimkan 11 wakil lolos ke Olimpiade Paris 2024 hingga Kamis (11/4). Berikut daftar 11 wakil Indonesia lolos Olimpiade 2024.
Pasangan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menambah jumlah wakil Merah Putih yang lolos ke Olimpiade Paris 2024 untuk sementara menjadi 11 wakil.
Penambahan tersebut didapat setelah Rinov/Pitha dipastikan menempati 16 besar dalam perburuan peringkat ke Olimpiade.
(jal/jal)