Monday, March 3, 2025
Google search engine
HomeHiburan3 Drama Korea Terbaru Bergenre Komedi yang Tayang Maret Ini

3 Drama Korea Terbaru Bergenre Komedi yang Tayang Maret Ini

TEMPO.CO, JakartaDrama Korea disingkat drakor menjadi salah satu tontonan yang paling banyak penggemarnya. Industri Korea Selatan senantiasa berkarya dengan memberikan tontonan drakor terbarunya dengan berbagai genre.

Salah satu genre drakor yang cukup menarik penonton misalnya genre komedi. Bulan ini akan ada beberapa drakor dengan genre komedi yang bakal tayang. Berikut 3 drama Korea terbaru yang akan tayang dengan genre komedi.

1.      Villains Everywhere

Dilansir dari website Asiawiki Villains Everywhere menceritakan tentang kisah dua saudara perempuan setengah baya yang masing-masingnya telah memiliki keluarga. Oh Na Ra yang dulunya pernah menjadi seorang pramugari kini harus memberikan waktunya untuk mengurusia masalah rumah setiap hari. Ia memiliki satu orang putri dan satu orang putra hasil pernikahannya dengan Seo Hyun Chul yang harus ia urus. 

BACA JUGA:   Profil Pemeran Utama dalam Film Pengepungan di Bukit Duri: Morgan Oey hingga Endy Arfian

Adik perempuan Oh Na Ra , yaitu Oh Yu Jin juga telah menikah dengan Song Jin Woo. Oh Yu Jin bekerja sebagai instruktur di kelas masak. Kedua keluarga tersebut hidup di tengah lingkungan para penjahat. Cerita kehidupan kedua keluarga tersebut dikemas dalam cerita bergenre komedi keluarga.

2.      Heo’s Restaurant

Dinukil dari website My Drama List Heo’s Restaurant merupakan drama kolrea dengan genre komedi romantis dengan alur yang menarik.

Seorang pria bernama Heo Kyun yang berasal dari masa lalu meninggal setalah dibunuh, namun ia tiba-tiba terbangun setelah melompati waktu 400 tahun. Ketika terbangun ia telah diselamatkan oleh seorang ibu dan anak perempuannya. Setelah itu, Heo Kyun bekerja menjadi seorang koki di sebuah cafe, sembari memcah teka-teki siapa yang menjadi pembunuhnya. Heos Restaurant akan mulai ditayangkan pada 24 Maret 2025 mendatang. 

BACA JUGA:   BP Batam Terima VKN Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2024 - BP Batam

3.      Divorce Insurance 

Divorce Insurance merupakan drakor terbaru yang akan tayang pada 31 Maret 2025 mendatang. Dinukil dari laman My Drama List Divorce Insurance merupakan drama yang disutradarai oleh Lee Won Seok, sedangkan skenarionya ditulis oleh Lee Tae Yoon. Drama tersebut diperankan oleh sederet aktris dan aktor papan atas Korea Selatan, di antaranya Lee Da Hee, Lee Joo Bin, Lee Dong Wook, dan Lee Kwang Soo, yang menjadi peran utama

Dilansir dari Asianwiki, Divorce Insurance merupakan sebuah drama Korea yang menceritakan tentang kisah seorang pria yang bekerja di tim pengembangan produk sebuah perusahaan asuransi yang bernama No Ki Jun (Lee Dong Wook). No Ki Jun membangun perusahaan asuransi yang tak biasa yakni asuransi terkait perceraian.

BACA JUGA:   Hasil Liga Inggris: Dua Gol di Injury Time, Arsenal Menang Dramatis

No Ki Jun sendiri tampak seperti pria yang sempurna namun di balik itu ia memiliki kisah percintaan yang tragis, di mana ia harus mengalami tiga kali perceraian. Pengalaman tersebut membuat kehidupannya terguncang, hingga ia memiliki ide untuk mendirikan sebuah usaha asuransi perceraian.  Rencana No Ki Jun untuk membuat sebuah perusahaan asuransi perceraian kemudian ia realisasikan bersama teman satu timnya, yaitu Kang Han Deul ( Lee Joo-Bin ), An Jeon-Man ( Lee Kwang-Soo ) dan Jeon Na-Rae ( Lee Da-Hee ). 

Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER